Kelompok Gandari Telah Selesai Ikuti Lembatra 2022


Rembang, PENA - Melihat  kompaknya kelompok Gandari saat Kegiatan Lembatra 2022.

Kelompok yang terdiri dari 9 anggota dari Mahasiswa baru Universitas YPPI Rembang itu sangat antusias dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya saat Lembatra 2022.

Meskipun awalnya mereka saling tidak mengenal satu sama lain, tetapi akhirnya mereka mampu bekerjasama antar kelompoknya. Karena hal itu merupakan tujuan dari dilaksanakannya kegiatan Lembatra 2022.

Kelompok dengan nomer urut pertama (satu) itu di dampingi oleh Elsa Fifit Mualimah Q. dari prodi Manajemen semester 5.

"Menjadi Mahasiswa Universitas YPPI Rembang yang lebih serius, aktif, semangat dan kompak selalu" tutur Ealsa.

Nova Ardian Afriansyah selaku ketua kelompok Gandari menyampaikan bahwa, dengan adanya Lembatra 2022 kelompok Gandari bisa lebih kompak, disiplin, menghargai keputusan yang diberikan dari berbagai pendapat teman-teman.

"Kita bisa kenal antar kelompok lain, selain itu Lembatra juga mengajarkan tentang pentingnya sebuah kemandirian, tanggung jawab, dan keberanian terhadap semua hal". Ungkap Ardi.


Penulis : Thoriqul Ulum

Editor    : Tim Sipenainfo

Posting Komentar

0 Komentar